Pasal ini berbicara beberapa nubuatan dari Babel, Duma, dan Arabia, tetapi mari kita lihat nubuatan terhadap Babel di ayat 1-10.

Apa yang terjadi? Baca kisah lengkapnya di pasal ini dan juga bandingkan dengan kisah di Daniel 5 bagaimana berakhirnya kerajaan Babel. Ini sudah dinubuatkan jauh sebelum kisah ini terjadi.

“Lebih daripada satu abad sebelumnya, Ilham telah meramalkan bahwa “malam hari yang . . . kurindukan itu” yaitu ketika raja dan para pembesarnya berlomba-lomba satu dengan yang lain menghujat Allah, dengan tiba-tiba berubah menjadi suatu saat yang menggetarkan dan membinasakan. Dan kini, dalam perubahan yang cepat, peristiwa-peristiwa yang terjadi pada waktunya saling beruntun satu dengan yang lain tepat seperti yang telah dikemukakan dalam nubuatan kitab-kitab suci bertahun-tahun sebelum tokoh-tokoh dalam drama itu dilahirkan.”

Prophets and Kings 531.1

Dari sini kita diingatkan bahwa apa yang sudah Tuhan ucapkan pasti terjadi. Marilah kita percaya kepada-Nya dan ingatlah bahwa Tuhan berjanji untuk datang kembali. Marilah kita percaya akan janji kedatangan-Nya dan dengan setia menunggu kedatangan Kristus yang kedua kali.

Kiranya kita selalu menanti kedatangan-Nya dengan bertekun dalam membaca Alkitab, berdoa, membangun, memberitakan dan mengajarkan kebenaran pada banyak orang, serta melakukan kehendak-Nya.

Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin

Leave a Reply

Contact Us

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus voluptatem accusantium doloremque laudantium totam reaperiam eaque ipsa quae ab illo inventore veritatis et quasi architecto beatae vitae dicta sunt explicabo.

Type what you are searching for:

Hubungi Kami