Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), fitnah adalah perkataan bohong atau tanpa berdasarkan kebenaran yang disebarkan dengan maksud menjelekkan orang (seperti menodai nama baik, merugikan kehormatan orang).
Memfitnah tentu saja bukan perbuatan yang baik. Pemazmur berkata, “Orang yang sembunyi-sembunyi mengumpat temannya, dia akan kubinasakan ….” (Mazmur 101:5)
Dalam versi ILT3 dicatatkan, “Siapa yang memfitnah sesamanya dengan diam-diam, aku mau membinasakannya ….” (Mazmur 101:5)
Dan Yakobus mencatat, “Saudara-saudaraku, janganlah kamu saling memfitnah! …” (Yakobus 4:11)
Jadi, marilah kita menjaga perkataan kita.
Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin.