Apakah kalian tahu bahwa ada kuasa dalam tulisan? Apa maksudnya?

Pernahkah kita berpikir untuk menjadi seorang penulis yang menuliskan pengetahuan kebenaran Firman Tuhan? Atau mungkin kita ingin menjadi penerbit? Atau membuat usaha percetakan?

Apapun jawaban kita, mari kita baca kutipan di bawah ini.

“Penerbitan sebagai suatu cabang pekerjaan kita berhubungan erat dengan kuasa kita. Jika para penulis kita melakukan tugas mereka dengan setia, saya tahu dari terang yang di berikan Allah kepada saya, bahwa pengetahuan akan kebenaran akan bertambah dengan berlipat dua dan tiga kali ganda.”

Malaikat Lain 4.4

“Percetakan merupakan suatu alat yang berkuasa menggerakkan hati dan pikiran manusia. Percetakan adalah alat kuasa yang telah diurapi Allah untuk dipadukan dengan upaya para pengkhotbah yang hidup untuk membawa kebenaran kepada segala bangsa, kaum, bahasa. Banyak orang yang tidak dapat dicapai dengan cara lain.”

Malaikat Lain 4.5

Pekabaran pengetahuan kebenaran Firman Tuhan bisa tersebar melalui kuasa tulisan. Entah dalam bentuk tercetak ataupun seperti zaman sekarang yang mana tulisan dalam bentuk digital.

Biarlah semua orang yang memiliki karunia untuk menulis bisa menggunakannya untuk kemuliaan nama Tuhan.

Apapun karunia rohani kita, ingatlah bahwa “…semuanya ini dikerjakan oleh Roh yang satu dan yang sama, yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara khusus, seperti yang dikehendaki-Nya.” (1 Korintus 12:11)

Selamat pagi dan Tuhan memberkati.

Leave a Reply

Contact Us

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus voluptatem accusantium doloremque laudantium totam reaperiam eaque ipsa quae ab illo inventore veritatis et quasi architecto beatae vitae dicta sunt explicabo.

Type what you are searching for:

Hubungi Kami