Pernahkah kita melihat orang yang karakternya berbeda saat di rumah dan di luar rumah? Mungkin ada orang yang karakternya saat di rumah sangat baik, tetapi di luar rumah sangat buruk. Atau mungkin sebaliknya, yaitu saat di luar rumah sangat baik, tapi di dalam rumah sangat buruk?

Ada sebuah kutipan menarik yang patut kita baca, yaitu “Mereka yang menjadi orang Kristen di rumah akan menjadi orang-orang Kristen di gereja dan di dunia.” (Our Father Cares 51.4)

Jadi, saat kita menjadi pengikut Kristus yang memang memiliki karakter Kristus seperti pembahasan seri teladan terbaik yang kita sudah renungkan beberapa waktu yang lalu, maka kita akan memiliki karakter Kristus di mana pun kita berada.

Dan di buku yang sama dicatatkan bahwa “Ukuran kekristenanmu diukur oleh karakter dalam kehidupan di rumah.” (Our Father Cares 51.7)

Dan memang terkadang di dalam rumah inilah sifat atau karakter asli kita terlihat. Jadi, marilah kita menjadi pengikut Kristus di mana pun kita berada. Milikilah karakter Kristus dalam diri kita sehingga di mana pun kita berada, hanya karakter itulah yang terlihat.

Kiranya kita semua bisa menjadi terang di mana pun kita berada karena Alkitab berkata, “Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga.” (Matius 5:16)

Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin.

Leave a Reply

Contact Us

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus voluptatem accusantium doloremque laudantium totam reaperiam eaque ipsa quae ab illo inventore veritatis et quasi architecto beatae vitae dicta sunt explicabo.

Type what you are searching for:

Hubungi Kami