Shalom dan selamat pagi.

Selamat datang pada seri renungan menyelidiki Alkitab. Seperti yang tertera pada judulnya maka untuk beberapa hari ke depan kita akan membahas bagaimana kita harus menyelidiki Alkitab.

Pada bagian pertama ini kita akan membahas alasan-alasan mengapa kita harus menyelidiki Alkitab. 

“Umat Allah dituntun kepada Alkitab sebagai perlindungan mereka terhadap pengaruh guru-guru palsu dan kuasa yang menipu dari roh-roh kegelapan.”

The Great Controversy 593.1

Setan dapat menipu kita melalui agen-agennya, melalui guru-guru palsu Setan ingin agar umat Tuhan bisa tersesat. Namun kita tidak perlu takut. Sebagaimana Kristus mengalahkan Setan dengan “Ada tertulis..” (Matius 4:4), demikian juga kita sebagai pengikut Kristus dapat terhindar dari penipuan Setan dengan “Ada tertulis..” yaitu dengan Firman Tuhan

Tidaklah heran bahwa “Setan menggunakan setiap sarana yang mungkin untuk mencegah manusia memperoleh pengetahuan mengenai Alkitab, karena kata-kata Alkitab yang jelas mengungkapkan penipuannya.” (The Great Controversy 593.1)

Banyak hal yang Setan mungkin tawarkan pada kita yang membuat kita tidak suka ataupun senang dalam menyelidiki Alkitab. Ketika kita sudah bosan dengan Alkitab dan lebih suka dengan hiburan dunia, maka berhati-hatilah mungkin kita sedang masuk dalam penipuan Setan.

Maka darinya mari kita tutup segala pintu penggodaan Setan dan “Belajarlah supaya engkau  layak di hadapan Allah…” (2 Timotius 2:15, versi King James terjemahan bebas)

Selamat pagi dan Tuhan memberkati.

Leave a Reply

Contact Us

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus voluptatem accusantium doloremque laudantium totam reaperiam eaque ipsa quae ab illo inventore veritatis et quasi architecto beatae vitae dicta sunt explicabo.

Type what you are searching for:

Hubungi Kami