Hari ini kita masih akan melihat kehidupan Yesus di masa kanak-kanak. Di dalam buku yang sama, yaitu The Story of Jesus dicatatkan juga bahwa “Tangan-Nya yang ramah senantiasa siap sedia menolong orang lain.” (The Story of Jesus 29.6)

Teladan Yesus yang kedua adalah adalah suka menolong orang lain. Itulah sebabnya hingga Ia dewasa, Ia juga suka menolong orang lain karena dari kecil sudah suka menolong orang lain.

Itulah sebabnya ada nasihat yang diberikan kepada kita, yaitu “Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus.” (Galatia 6:2)

Jadi teladan kedua yang kita bisa tiru dari Yesus adalah memiliki tangan yang ramah yang suka menolong orang lain.

Sekarang mari kita refleksikan dalam hidup kita:

Jika saya seorang anak di rumah, apakah saya suka menolong orang tua dalam mengerjakan tugas-tugas di rumah? Apakah saya memiliki tangan yang ramah di rumah?

Jika saya sedang berada di lingkungan di luar rumah, apakah saya juga tetap memiliki tangan yang ramah yang suka menolong orang lain?

Jawablah semua pertanyaan itu dalam hati kita masing-masing.

Kiranya renungan kita pada hari ini boleh mengingatkan kita untuk selalu memandang kepada Kristus agar hidup kita berubah semakin serupa dengan karakter Kristus, yaitu suka menolong orang lain.

Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin.

Leave a Reply

Contact Us

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus voluptatem accusantium doloremque laudantium totam reaperiam eaque ipsa quae ab illo inventore veritatis et quasi architecto beatae vitae dicta sunt explicabo.

Type what you are searching for:

Hubungi Kami