Sekali lagi Daniel diberikan penglihatan oleh Tuhan mengenai kerajaan-kerajaan. Tetapi saya tertarik membahas ayat 15-16.
“Sedang aku, Daniel, melihat penglihatan itu dan berusaha memahaminya, maka tampaklah seorang berdiri di depanku, yang rupanya seperti seorang laki-laki; dan aku mendengar dari tengah sungai Ulai itu suara manusia yang berseru: ‘Gabriel, buatlah orang ini memahami penglihatan itu!’”
Daniel 8:15-16
Ketika Daniel berusaha memahami penglihatan itu, Tuhan mengirim Gabriel untuk memberitahu. Jadi jika kita ingin tahu mengenai sesuatu, apalagi mengenai hal-hal rohani, tanyalah kepada Tuhan dan juga meminta Roh Kudus agar kita dapat mengerti.
Mengapa sebelum mempelajari firman Tuhan kita perlu berdoa meminta Roh Kudus? Karena “..tidak ada orang yang tahu, apa yang terdapat di dalam diri Allah selain Roh Allah.” (1 Korintus 2:11) Tentang Roh Kudus Yesus juga berkata “..Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.” (Yohanes 16:13)
Jadi penting sekali bagi kita untuk berdoa dengan sungguh-sungguh sebelum mempelajari firman Tuhan dan biarlah Roh Kudus yang menuntun dan mengajar kita sehingga kita bisa memahami dan mengerti dengan jelas.
Mari kita berdoa sungguh-sungguh setiap kali kita mempelajari firman Tuhan agar kita diberikan pengertian jika ada hal-hal yang membuat kita tidak mengerti.
Kiranya renungan ini boleh memberkati kita semua.
Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin