Mengapa Yusuf memberi saran seperti itu? Pena inspirasi mencatat demikian. Mari kita sama-sama baca penjelasannya. 

“Rasa terima kasih kepada perdana menterinya itu telah mendorong raja untuk menghormati mereka dengan mengangkat mereka kepada jabatan-jabatan penting di negeri Mesir, tetapi Yusuf, yang setia kepada penyembahan Allah, berusaha untuk menyelamatkan saudara-saudaranya dari godaan-godaan yang akan mereka hadapi di istana orang kafir itu; oleh sebab itu ia menasihatkan mereka, agar bilamana ditanyai oleh raja, mereka memberitahukan dengan jujur tentang pekerjaan mereka.”

Patriarchs and Prophets 233.2

“… memberitahukan juga bahwa mereka telah datang sekedar untuk menumpang di negeri Mesir dan bukan untuk menjadi penghuni yang menetap di sana, dengan demikian mereka mempunyai hak untuk meninggalkan tempat itu jikalau mereka mau. Raja menetapkan bagi mereka satu tempat tinggal, seperti yang ditawarkannya, di “tempat yang terbaik dalam negeri itu: yaitu negeri Gosyen.”

Patriarchs and Prophets 233.2

Dari sini kita belajar dua hal: 

Pertama, Hindarilah godaan, apalagi kita tahu bahwa itu bisa membuat kita jatuh dalam dosa. 

Kedua, Ingatlah bahwa kita hanyalah musafir (pengembara) di dunia yang berdosa ini karena tujuan akhir kita adalah kerajaan Surga, bumi yang baru yang tidak ada lagi dosa. Jadi, janganlah kita terlena dengan apa yang ditawarkan dunia saat ini. 

Kiranya renungan hari ini boleh memberkati kita semua. 

Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin.

Leave a Reply

Contact Us

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus voluptatem accusantium doloremque laudantium totam reaperiam eaque ipsa quae ab illo inventore veritatis et quasi architecto beatae vitae dicta sunt explicabo.

Type what you are searching for:

Hubungi Kami