Manusia dapat bertahan:

3 minggu tanpa makan

4-7 hari tanpa air, tetapi

hanya beberapa menit

tanpa udara.

Fakta Menakjubkan!

Setiap hari kita mengambil nafas lebih dari 17.000 kali untuk memberikan oksigen kepada 100 miliar sel yang bekerja untuk kelangsungan hidup.

Manfaat udara segar dan bersih:

  • Meningkatkan fungsi kerja otak.
  • Memberikan pikiran yang jernih.
  • Meningkatkan daya konsentrasi dan kemampuan belajar.
  • Memberikan rasa sukacita dengan meningkatkan hormon serotonin pada otak.
  • Memberikan tidur yang berkualitas.
  • Meningkatkan sistem pertahanan tubuh, dan masih banyak lagi.

Kurangnya udara segar dan bersih membuat tubuh kehilangan semua manfaat dan kemampuan tersebut.

Udara yang kotor dan penuh dengan polusi menyebabkan berbagai macam masalah pada tubuh, seperti pusing, batuk, asma, depresi, hingga penyakit serangan jantung dan meningkatkan risiko kanker.

Tahukah Anda?

“Menurut NASA, rata-rata manusia memerlukan sekitar 0.84 kilogram oksigen per hari untuk bisa hidup..” (cnet.com)

Fakta Mengejutkan!

Jika harga 1 tabung oksigen ukuran 6 m  seharga 90.000 ribu rupiah, maka perhitungannya adalah:

0.84 kg oksigen x 365 hari = 306.6 kg oksigen/tahun

Jumlah tabung yang diperlukan per tahun

306.6 ÷ 7.8 = 39.3 tabung per tahun

Biaya yang dikeluarkan per tahun

39.3 x 90.000 = Rp 3,537,000 per tahun

Oleh karena itu, bersyukurlah untuk setiap tarikan nafas yang sudah bisa kita lakukan tanpa mengeluarkan biaya sedikit pun.

Bagaimana dengan kehidupan rohani kita?

“Doa adalah nafas jiwa. Itu adalah rahasia kuasa rohani. Tidak ada sarana kasih karunia lain yang dapat menggantikan, dan membuat kesehatan jiwa terpelihara. Doa membawa hati dekat kepada sumber kehidupan.”

[Ellen G. White, Pelayanan Injil, hlm. 226]

Senantiasa Berdoa

Kita perlu bernafas secara rohani, yaitu melalui doa yang tak putus-putus. Bukan saja dalam keadaan susah, tetapi juga dalam keadaan senang dan dalam segala hal.

Seperti kematian fisik yang dialami jika tidak ada pernafasan, kematian rohani juga dialami saat kita tidak berdoa.

Oleh karena itu “Yesus mengatakan … harus selalu berdoa dengan tidak jemu-jemu.” (Lukas 18:1)

“Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!”

(Roma 12:12)

Ingin tahu dan belajar lebih lanjut? Hubungi kami!

Grow

Share
Published by
Grow
Tags: NEWSTART

Recent Posts

Perenungan Yesaya 2 – Manusia yang Sombong

Baca atau dengarkan pasal ini. Saat saya secara pribadi membaca, ada kata serupa yang beberapa…

5 hours ago

Perenungan Yesaya 1 – Bau-bauan yang Harum

Hari ini kita mulai memasuki kitab Yesaya. Jadi, marilah kita baca atau dengarkan Yesaya pasal…

1 day ago

Perenungan Ezra 10 – Bertobat dan Menjadi Pusat Pengaruh

Kemarin kita sudah melihat dosa yang mereka lakukan dan doa Ezra. Hari ini kita akan…

2 days ago

Perenungan Ezra 9 – Doa Penyesalan

Baca atau dengarkan keseluruhan dari Ezra pasal 9.  Ada masalah yang terjadi yang diungkapkan di…

3 days ago

Perenungan Ezra 8 – Pelindung dan Pembela Kita

Dari pasal ini saya tertarik dengan ayat 21-23. Perhatikan ayat ini.  "Kemudian di sana, di…

4 days ago

Menyanyi di Tengah-Tengah Perjalanan yang Tidak Mudah

Perjalanan bangsa Israel di padang gurun bukanlah perjalanan yang mudah. Ada banyak hal baik dan…

5 days ago