Renungan Kitab Zakharia

Perenungan Zakharia 14 – Malam pun menjadi Siang

Pada pasal ini, saya tertarik dengan gambaran mengenai kedatangan Kristus dan Kerajaan-Nya yang dituliskan di ayat 4-11. Dan lalu ada kutipan dari pena inspirasi yang menarik perhatian saya, yaitu:

“Tahun-tahun yang terakhir kehidupan Yakub merupakan satu senja yang penuh damai dan ketenangan setelah melewati hari yang penuh kesusahan dan kelelahan. Awan gelap menyelubungi jalannya, tetapi mataharinya bersinar dengan terang, dan sinar surga menerangi jam perpisahannya. Kata Alkitab, ‘Malampun menjadi siang!’ Zakharia 14:7. ‘Perhatikanlah orang yang tulus dan lihatlah kepada orang yang jujur, sebab pada orang yang suka damai akan ada masa depan.’ Mazmur 37:37.”

Patriarchs and Prophets 237.3

Jadi kalimat “malam pun menjadi siang” ini bukan hanya berlaku kepada Yakub, tetapi juga berlaku kepada kita. Jika saat ini kita melewati hari-hari penuh dengan kesusahan, kelelahan, kekecewaan, kesedihan, dan lain-lainnya, ingatlah bahwa bagi orang yang setia kepada Tuhan akan ada kebahagiaan, akan ada masa depan dan tentu saja akan mendapatkan hidup yang kekal.

Oleh karena itu, marilah kita tetap setia kepada Tuhan sampai akhir.

Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin

Grow

Recent Posts

Seri Lagu Anak – Allah Ciptakan Makanan Sehat

Mari kita memuji nama Tuhan melalui nyanyian. 🍒 LIRIK LAGU Allah Ciptakan Makanan SehatPelangi Kasih…

6 hours ago

Liver (Bagian 6) – Fungsi Liver (Bagian 5) – Hormon

Shalom, selamat hari Sabat. Hormon adalah suatu zat yang diproduksi dalam tubuh berfungsi untuk memberikan…

1 day ago

Perenungan 1 Samuel 12 – Kemurahan Tuhan

Baca atau dengarkan keseluruhan kisah di pasal ini. Ada satu kisah di mana Samuel berseru…

2 days ago

Perenungan 1 Samuel 11 – Perubahan Tabiat

Sesudah pengangkatan Saul, orang Amon yang dipimpin oleh Nahas mengepung Yabesh-Gilead. Lalu orang Yabesh mengirim…

3 days ago

Perenungan 1 Samuel 10 – Roh Tuhan Berkuasa

"Maka Roh TUHAN akan berkuasa atasmu; engkau akan kepenuhan bersama-sama dengan mereka dan berubah menjadi…

4 days ago

Perenungan 1 Samuel 9 – Maha Tahu

Ketika membaca pasal ini, ada banyak hal yang bisa kita dapatkan, tetapi ada satu hal…

5 days ago