“Untuk pembangunan Kemah Suci itu persiapan-persiapan yang mahal dan banyak diperlukan, bahan-bahan yang paling mahal dan berharga dalam jumlah yang besar harus disediakan; namun demikian Tuhan hanya menerima persembahan sukarela.”
Patriarchs and Prophets 343.3
Dan bagaimana kondisi saat ini? Mari kita baca mulai ayat 5-7.
“dan berkata kepada Musa: ‘Rakyat membawa lebih banyak dari yang diperlukan untuk mengerjakan pekerjaan yang diperintahkan TUHAN untuk dilakukan.’ Lalu Musa memerintahkan, supaya dimaklumkan di mana-mana di perkemahan itu, demikian: ‘Tidak usah lagi ada orang laki-laki atau perempuan yang membuat sesuatu menjadi persembahan khusus bagi tempat kudus.’ Demikianlah rakyat itu dicegah membawa persembahan lagi. Sebab bahan yang diperlukan mereka telah cukup untuk melakukan segala pekerjaan itu, bahkan berlebih.”
Keluaran 36:5-7
“Persungutan bangsa Israel dan datangnya penghakiman Allah oleh karena dosa-dosa mereka telah dicatat sebagai peringatan bagi generasi berikutnya. Dan pengabdian, semangat dan kemurahan hati mereka, adalah teladan yang patut ditiru.”
Patriarchs and Prophets 344.5
Jadi alasan kisah ini dicatatkan di dalam Alkitab adalah karena ini menjadi teladan yang patut kita tiru.
Kiranya renungan hari ini boleh menjadi berkat bagi kita semua.
Selamat pagi dan Tuhan memberkati kita semua. Amin