Renungan

Posisi yang Sama Dua Kali

Pernahkah kalian menghadapi sebuah ujian dan kalian merasa berada di posisi yang sama seperti ujian yang dulu?

Jika jawaban kalian adalah ya, maka ingatlah bahwa jika ujian yang dulu dahulu kita bisa lolos, maka sekarang pun juga pasti bisa lolos jika kita mengandalkan Tuhan.

Jika jawaban kalian adalah tidak, maka ingatlah bahwa memang “… kita jarang ditempatkan dalam posisi yang sama dua kali. Kita terus menerus mendapati pemandangan baru dan pencobaan baru untuk dilalui, di mana pengalaman yang lalu tidak cukup menjadi penuntun.” (Our Father Cares 44.4)

Itulah sebabnya ada nasihat bagi kita, “Saudara-saudara yang kekasih, janganlah kamu heran akan nyala api siksaan yang datang kepadamu sebagai ujian, seolah-olah ada sesuatu yang luar biasa terjadi atas kamu. Sebaliknya, bersukacitalah, sesuai dengan bagian yang kamu dapat dalam penderitaan Kristus, supaya kamu juga boleh bergembira dan bersukacita pada waktu Ia menyatakan kemuliaan-Nya. Berbahagialah kamu, jika kamu dinista karena nama Kristus, sebab Roh kemuliaan, yaitu Roh Allah ada padamu.” (1 Petrus 4:12-14)

Jadi, jika kita menghadapi pencobaan, ingatlah untuk tetap bersukacita dan jangan andalkan diri sendiri, tetapi andalkan Tuhan.

Selamat pagi dan Tuhan memberkati.

Grow

Recent Posts

Perenungan 1 Samuel 13 – Sabarlah Menunggu

Kisah pada pasal ini adalah kisah di mana Saul jatuh karena ia tidak menuruti perintah…

6 hours ago

Seri Lagu Anak – Allah Ciptakan Makanan Sehat

Mari kita memuji nama Tuhan melalui nyanyian. 🍒 LIRIK LAGU Allah Ciptakan Makanan SehatPelangi Kasih…

1 day ago

Liver (Bagian 6) – Fungsi Liver (Bagian 5) – Hormon

Shalom, selamat hari Sabat. Hormon adalah suatu zat yang diproduksi dalam tubuh berfungsi untuk memberikan…

2 days ago

Perenungan 1 Samuel 12 – Kemurahan Tuhan

Baca atau dengarkan keseluruhan kisah di pasal ini. Ada satu kisah di mana Samuel berseru…

3 days ago

Perenungan 1 Samuel 11 – Perubahan Tabiat

Sesudah pengangkatan Saul, orang Amon yang dipimpin oleh Nahas mengepung Yabesh-Gilead. Lalu orang Yabesh mengirim…

4 days ago

Perenungan 1 Samuel 10 – Roh Tuhan Berkuasa

"Maka Roh TUHAN akan berkuasa atasmu; engkau akan kepenuhan bersama-sama dengan mereka dan berubah menjadi…

5 days ago